Sahabat ku

Rabu, 07 Desember 2011

10 Cara Simpel Pakai Make Up

Sehari-hari, kita sering direpotkan dengan make up. Berikut ini merupakan 10 cara simpel untuk make up dengan hasil yang maksimal.

1. Gunakan concealer dengan warna yang lebih terang dari warna foundation. Oleskan concealer pada setiap noda dan lingkaran hitanm di bawah mata.

2. Pilih warna foundation yang cocok dengan warna kulit wajah. Oleskan di seluruh bagian muka dan leher kemudian haluskan dengan menggunakan spons agar merata.

3. Gunakan loose powder/bedak tabur agar foundation dan concealer lebih tahan lama.

4. Rapihkan alis mata kamu dengan menggunakan sikat untuk alis mata.

5. Pilihlah eyeshadow dengan 3 warna: terang, menengah, dan gelap. Gunakan eyeshadow gelap hanya pada garis kelopak mata bagian atas bulu mata. Selanjutnya gunakan warna menengah di bagian lipatan kelopak mata dan warna terang pada tulang mata bagian atas di bawah alis mata.

6. Gunakan eyeliner pada bagian atas mata (dekat bulu mata atas) dan bagian bawah mata (dekat bulu mata bawah). Anda bisa menggunakan eyeliner pensil atau cair.

7. Gunakan maskara pada bulu mata atas dan bulu mata bawah. Anda bisa memilih warna yang gelap seperti hitam, coklat atau biru tua.

8. Gunakan blush on pada pipi anda. Oleskan blush-on mengikuti tulang pipi agar bisa menghasilkan warna pipi yang sempurna.

9. Gunakan lipstik dengan warna yang sesuai dengan kulit Anda. Selain itu Anda juga bisa mengkombinasikan warna lipstik dengan warna baju dan suasana hati Anda.

10.Membentuk garis bibir Anda sebaiknya dilakukan setelah mengoleskan lipstik. Sehingga terlihat lebih sempurna. Jangan menggabungkan pensil lipstik berwarna gelap dengan lipstik berwarna pucat.

1 komentar:

Rizky mengatakan...

mmbak aku reblogged@riezky9286.blogspot.com

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hostgator Discount Code